Laman

Minggu, 27 Februari 2011

Sebelum ke Persib, Matsunaga Shohei jadi Striker

Sebelum ke Persib, Matsunaga Shohei jadi Striker



Sebelum dikontrak oleh Persib Bandung mulai putaran kedua Liga Super Indonesia (LSI) 2010/2011, ternyata pemain asal Jepang, Matsunaga Shohei merupakan second striker saat masih bermain di Liga Jepang, J-League,
Dirijen Viking Persib Fans Club Yana ‘Bool; mengaku pernah bicara langsung dengan pemain yang terakhir membela klub Ehime FC di Divisi 2 J-League.
"Saya pernah berbincang dengan Matsunaga. Katanya, ia sering ditempatkan di posisi second striker di klub asalnya," kata Yana kepada INILAH.COM, Minggu (28/2/2011).
Saat ini, kata Yana, Persib membutuhkan pemain dengan tipikal playmaker untuk menjadi tandem Eka Ramdani di lini tengah Maung Bandung. Menurut Yana, seharusnya manajemen dan pelatih tidak perlu memaksakan Matsunaga yang sebenarnya seorang second striker untuk berperan sebagai playmaker.
Menurut Yana, jika seorang pemain dipaksakan bermain di posisi yang bukan keahliannya, ia tidak akan bisa menampilkan permainan yang maksimal. “Iya sih, seharusnya jangan dipaksakan seorang striker menjadi gelandang serang. Nantinya kan tidak kondusif," ujar Yana.

sumber : inilah.com

Tidak ada komentar:

Posting Komentar