Laman

Sabtu, 26 Februari 2011

Pemain Terbaik Persib Dijamin Tampil di Putaran II

Pemain Terbaik Persib Dijamin Tampil di Putaran II

Dokter tim Persib Bandung Raffi Ghani menyatakan Pemain muda Persib Bandung Munadi bisa diturunkan pada putaran II Liga super Indonesia (LSI) 2010/2011, awal Maret Mendatang.
Saat ini, kata Raffi, Munadi sudah menunjukkan perkembangan yang sangat positif, setelah sebelumnya dilanda cedera lutut kaki kanan setelah berbenturan dengan pemain Persela Aris Alfiansyah.

Raffi sendiri memang sempat menyarankan agar cedera Munadi dioperasi. Setelah mendapatkan second opinion dari dokter ahli di Bandung, Raffi akhirnya mengeluarkan rekomendasi keharusan Munadi naik ke meja operasi untuk menyembuhkan cedera ligamen yang dialaminya.

Namun, Munadi menolaknya. Ia lebih memilih menjalani terapi tradisional. Hasilnya memang cukup baik. Meski pemain kelahiran bekasi, 25 Januari 1989 ini, belum bisa menjalani latihan bersama pemain lainnya, ia sudah bisa berlari sprint dan menendang bola.

"Saya lihat cedera Munadi itu adalah cedera lama. Kondisinya kini memang jauh lebih baik, mudah-mudahan di putaran II nanti dia sudah bisa dimainkan," harap Rafi, Sabtu (26/2/2011).

Munadi sendiri mengakui cedera yang dialaminya kini mulai membaik. Bahkan saat dipakai berlari atau menendang bola, ia mengaku tak lagi merasa ada nyeri di bagian lutut kaki kanannya itu.

"Mudah-mudahan kondisi saya semakin membaik. Saat ini saya sudah tidak merasakan nyeri lagi. Selama ini saya terus melakukan terapi, mudah-mudahan hasilnya positif, dan di putaran II nanti, saya sudah siap jika pelatih menurunkan saya," ujar Munadi.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar